Meriahkan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 Berbagai Lomba Digelar Polres Pidie

Sigli – Polres Pidie Polda Aceh menggelar berbagai perlombaan dalam rangka menyambut dan memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024 yang setiap tahun di peringati pada tanggal 1 Juli.

“Menjelang HUT Bhayangkara ke 78 , 1 Juli 2024 mendatang, Polres Pidie mengadakan berbagai kegiatan dan perlombaan seperti Lomba Kebersihan Asrama Polisi, Turnamen Sepakbola Kapolres Pidie Cup, Lomba Menembak, Lomba Memancing dan olahraga bersama seperti senam kebugaran, pertandingan volyball, jalan santai dan sepeda santai,” kata Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK, MH di sela-sela kegiatan olahraga bersama di Polres Pidie, Kamis (27/6/2024).

Lanjutnya, Polres Pidie juga telah mengadakan kegiatan yang sifatnya mendukung kemeriahan jelang Hari Bhayangkara ke 78 ini antara lain kegiatan bakti sosial, penyerahan sembako dan pengobatan gratis kepada masyarakat.

Kapolres Pidie menambahkan bahwa berbagai kegiatan yang dilaksanakan dalam menyongsong peringatan Hari Bhayangkara ke-78 ini digelar sebagai bentuk untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan bukti sinergitas Polri dengan stakeholder terkait lainnya.

“Melalui kegiatan bakti sosial serta lomba / turnamen olahraga yang digelar tersebut, bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, dan menjadikan masyarakat semakin dekat dengan Polri, dan kemeriahan akan dirasakan oleh seluruh masyarakat Kabupaten Pidie” harap AKBP Imam Asfali, SIK, MH.

Usai kegiatan Olahraga, Kapolres Pidie bersama Forkopimda dan Pejabat Utama Polres Pidie ikut menyerahkan hadiah dan doorprize kepada pemenang perlombaan jalan santai, sepeda santai, lomba memancing dan pertandingan volly ball yang digelar hari ini di lapangan Polres Pidie.

About admin

Check Also

POLRES PIDIE GELAR UPACARA TABUR BUNGA DALAM RANGKA HARI BHAYANGKARA KE- 78

Sigli – Rangkaian kegiatan Hari Bhayangkara Ke-78 tahun 2024, Polres Pidie melaksanakan upacara Tabur Bunga …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *